iklan google termasur

Kamis, 16 Mei 2013

Modifikasi Kiprok Lampu Besar Motor Lebih Terang

by : Zakir Skynet

Jurnal ilmiah kali ini masih terkait modifikasi kiprok/regulator rectifier, lebih khusus lagi sebuah metode untuk memperbesar arus dan voltage jalur kabel lampu besar motor. Maksud dan tujuan inovasi ini adalah agar para pemilik kendaraan bermotor dapat mengoptimalkan sistem penerangan lampu besar, dimana tujuan akhirnya adalah untuk keselamatan disaat berkendara.
Modifikasi memperbesar arus listrik dijalur kabel sangat sederhana hanya dengan memasang diode 2/2 seperti pada gambar dibawah dapat menaikan performa pencahayaan lampu besar sebesar 2 volt. maka lampu besar semakin terang dan voltage tetap terkontrol.







Latar Belakang Inovasi

Sudah banyak trik-trik, metode-metode yang dibuat oleh  seniman otomotif  untuk memperbesar pencahayan lampu besar standar bawaan motor agar fungsi pencahayaannya lebih maksimal, mulai dari yang  memasang sebuah resistor dijalur kabel lampu, mengganti kiprok dengan kiprok lain, dan  ada juga yang memakai dobel kiprok. maka trik/metode yang akan dibuat paman zak  sangat berbeda  dengan trik yang sudah ada, jadi metode ini adalah yang pertama di jagat otomotif Indonesia dan anda adalah orang-orang yang paling berutung membaca artikel ini. dan menjadi saksi sejarah lahirnya inovasi baru.

Tipe kiprok Motor Honda  Original modif kiprok  2/2 diode tambah voltage > 2 volt



Masalah Voltase Jalur Lampu Kurang Optimal


Hasil penelitian terhadap beberapa kiprok/regulator rectifier, menunjukan output volatge ac setelah dilimit kiprok pada jalur lampu besar berkisar pada area 11 s/d 12 volt, walaupun motor digeber pada RPM tinggi sampai terdengar ke siberia output volatage ac tetap pada area 11 s/d 12  volt.  sedangkan batas toleransi maksimal  untuk lampu otomotif tertulis 12 volt biasanya 14,5 s/d 14,8 volt  masih sangat aman lampu tidak cepat putus. seperti pada kendaraan mobil. 

Agar fungsi pencahayaan optimal seperti pada sistem kelistrikan mobil, maka terdapat selish kurang lebih 2,5 volt, selisih voltage sebesar 2,5 volt pengaruh pada pencahayaan lampu sangat besar.


maksimum voltage kiprok  merek A

maksimum voltage kiprok merk B

Maksimal Output Voltage Kabel Jalur lampu kabel kuning tanpa limit setelah diteliti dengan seksama di lab dept litbang Institut teknologi paman zak voltage dapat mencapai 28 volt. bisa dilihat pada gambar dibawah ini :



Solusi Tambah Limit Voltage Jalur Lampu Model Uncle Zak

Cara kerja metode ini menggunakan trik "membohongi" diode zener yang ada didalam kiprok agar tidak aktif dan tidak membuka jalur gate SCR jalur lampu pada voltage yang kita inginkan seperti pada rangkaian kiprok dibawah ini, trik ini juga bisa  juga dilakukan dengan cara membongkar kiprok dan mengganti diode zener dengan nilai yang lebih besar sesuai yang kita inginkan, namun jika membongkar tampaknya kurang ekonomis. dan kiprok bisa hancur. maka solusinya dengan cara memasang diode, jika pakai diode 1/1 maka voltage naik 1 volt, jika pakai diode 2/2 maka voltage output jalur lampu naik 2 volt, sekarang anda bisa mendesain sendiri seberapa besar output voltage jalur lampu besar  sesuai  yang anda inginkan, mantap!.

 


Tipe kiprok Motor Honda  Original modif kiprok  2/2 diode tambah voltage > 2 volt



Langkah - langkah Pasti Modifikasi Kiprok

modif tambahan output voltage 2 volt
modif tambahan voltage 3 volt






Modifikasi Kiprok Selesai



Tes Hasil Modifikasi Kiprok 

Setelah proses modif kiprok pada jalur lampu kabel kuning selesai, pada kecepatan sedang dan tinggi  terbaca voltage  13,9 volt s/d 14,4 volt, output voltage lampu meningkat dari yang biasa kiprok standar 11 volt s/d 12 volt, dan secara otomatis cahaya lampu akan lebih terang, maka tingkat kenyamanan berkendarapun semakin mantap, dan pantulan cahaya uang logam dari jarak 50 meter pasti akan terlihat.

Modif kiprok 3/3 voltage naik 14,4 volt  Maka Lampu Besar semakin Terang dan Mantap
Lampu Besar Motor Semakin Terang Mantap


Semoga  jurnal ilmiah ini bermanfaat untuk seluruh rakyat Indonesia, dan warga dunia.

416 komentar:

«Terlama   ‹Lebih tua   401 – 416 dari 416
Unknown mengatakan...

kalau motor dengan kelistrikan DC bagaimana uncle???

Unknown mengatakan...

Saya coba tambah 2/2 dioda 3ampere kok g ada pengaruhx paman
Saya sambung seri di kabel kuning kiprok
Motorx honda blade 2010

Accoustic Heart mengatakan...

Halo om mau tanya kalo buat aki yang udah tekor (abis) gimana om. Berlaku gak diodanya hehe.. Saya baru belajar

Otong mengatakan...

Keren uncle, ilmunya berguna sekali
Salam kenal uncle
Sekses trus dn murah rejeki ya
Di tunggu artikel slanjutnya,

Unknown mengatakan...

saya pernah coba ke masA ( - ground ) untuk efek naikin volt pengisian aki tp malah kiprok yang jebol saya waktu itu pake dioda 5 ampere 3 buah nah kalo gk pake dioda malah gak ngangkat stater drop pisan aki nya solusinya gimana suhu biad kiprok awet pengisian cepat

Unknown mengatakan...

Mantapppp om.. berkarya terus om zak

Unknown mengatakan...

Uncle zak. Saya boleh mnta nmr wa atau nmr ho nya gak saya mau konsultasi masalah kelistrikan motor saya uncle zak plissss respon uncle

Unknown mengatakan...

Apa harus potong kabel warna coklat khusus untuk motor megapro saya tuan uncle. Krna masi setandart dan lampu a redup.

Unknown mengatakan...

Uncle zak, maaf nih telat bgt tanyanya, motor ku mio 2005, aq pasang lampu led ori allnew pajero 32watt, kok accu cepet bgt tekor ya, padahal dah aq ganti accu baru..
Bagaimana caranya biar pengisian accu dr kiprok ke accu tetep aman, dan lampu depan mioku tetep terang tanpa menguras listrik dr accu?
Penambahan dioda pada kbel kiprok pengisian dan lampu? Apa pd jalur lampu saja uncle?
Dan kabel warna apa yg bener buat pemasangan diodanya supaya lampuku tetep terang siang malam tanpa menguras strum accu.?

Mohon pencerahannya uncle zac..??

gg mengatakan...

bang uncle kabel yang mana dikasih diode kuning apa hitam masih bangun peletakan dimana bang

maz_endutz mengatakan...

gan ...shogun 125 2004 kalau di pasang dioda 4/4
masih aman gk untuk lampunya .....?

Adang blade mengatakan...

Saya pernah coba di motor saya, blade, gagal, malah merusak mika lampu, dioda yg dipasang panas, lampu emang terang & masih mengikuti putaran mesin,& klo di gas geber lampu putus sampe pecah & pecahannya kena reflektor baret, setelah itu sy balikin lagi ke awal
Saya nyari informasi lagi dapat yg lebih logis, yaitu sistem full dc dg mengganti kiprok bawaan dg punya tiger, hasilnya sangat memuaskan, nyala lampu lebih terang & stabil tidak mengikuti rpm mesin, & aki awet juga masih aki standar bawaan

Unknown mengatakan...

Dari spull>diode>kiprok itu om klo utk supra 100 pake brapa diode om.. sebelumnya trimakasih

Unknown mengatakan...

Uncle zak bagaimana cara menambah terang lampu uta untuk vario 110 fi led.

Adhi Racing Performance mengatakan...

bos,bagaimana untuk menaikan atau bahkan menghilangkan limiter rpm pada cdi w? di dalam cdi kan ada dioda zener, apakah prinsipnya sama dengan kiprok di atas ?

Unknown mengatakan...

kalo untuk kiprok vespa tidak ada kabel spul lampu menuju kiprok.. apakh bisa di aplikasi cara ini.mhon pencerahannya bang zack

«Terlama ‹Lebih tua   401 – 416 dari 416   Lebih baru› Terbaru»